Jumat, April 07, 2017
Menjadi Guru Yang Asyik Ala School Of Rock
Rabu, Maret 22, 2017
Hei! Anak Baru Yang Manis Itu Namanya Ratna
Jumat, April 10, 2015
Menunggu Fast and Furious 8
Menunggu Fast and Furious 8 di stadion (idenide) |
Minggu, Maret 29, 2015
Sokola Rimba
Butet Manurung (Prisa Nasution) sedang mengajari baca tulis (Sokola Rimba) |
Sabtu, Januari 24, 2015
Realisme Film Hijab
Entah trend atau memang kejenuhan dengan tema film futuristik, film-film yang menampilkan apa adanya jauh lebih menarik. Lebih manusiawi dan memotret realitas tanpa didramatisasi atau dibuat jadi lebay, sebuah film menjadi sangat menarik. Kita bisa tertawa dan menertawakan aktor. Lebih dalam lagi, kita menertawakan diri sendiri.
Kesan menertawakan diri ini muncul dari sutradara Hanung Bramantyo. Ia mengaku membuat cerita film yang mengalir saja dari keseharian yang dialami sang istri, Zaskia Adya Mecca. Sang istri juga ikut bermain dalam film Hijab bersama teman-temannya yang sesama hijabers.
Setiap orang punya alasan untuk memakai hijab, dulu disebut jilbab, jilbabers, kerudung, kudung gaul, dll. Ada yang memang sudah terbangun dari keluarganya, ada juga yang memang terbangun dari lingkungan atau komunitasnya di kampus atau sekolah. Melalui berbagai rintangan, ada yang terus menerus tetapi ada juga yang berjilbab kemudian lepas lagi. Banyak kisah sisi-sisi lain dari cerita para perempuan berjilbab ini. Tren jilbab kemudian meningkat saat seorang desainer muda memasyarakatkan aneka jenis model hijab yang menarik dipandang mata.
Kisah perempuan memakai hijab juga menarik. Ada yang terjebak seperti digambarkan dalam film hijab, ada yang masih enggan memakai hijab dengan alasan "menghijab dulu hatinya sebelum menghijab fisiknya". Ada juga memakai hijab tetapi bagian-bagian tubuh lainnya menonjol tak terhalangi hijab. Untuk yang ini kemudian muncul istilah jilboob dan jilbooty. Setiap orang boleh punya persepsi masing-masing tentang hijab ini tetapi jangan sekali-kali menghakimi sikapnya. Dukung saja niat baiknya.
Film hijab menggambarkan hal menarik yang seadanya. Aneh kalau ada yang menilai film hijab sebagai sesuatu yang tidak baik. Film hijab adalah sisi lainnya dari kehidupan perempuan dibalik hijabnya. Tonton dan nikmati saja dulu kemudian beri apresiasi. Syukur-syukur bisa ikut tertawa dan menertawakan diri sendiri sebagaimana yang dirasakan oleh sang sutradar Hanung Bramantyo.
"Mengapresiasi karya film anak negeri adalah dengan menontonnya di bioskop"
Rabu, Januari 14, 2015
Mahar Meninggal
Dunia perfilman Indonesia kini sedang berduka. Salahseorang aktor dalam film Laskar Pelangi, Mahar atau Verrys meninggal dunia. Belum lama ini ia terkenal karena perannya yang keren dalam film besutan Riri Riza dan Mira Lesmana ini.
Sebagai Mahar yang seniman. Senang bernyanyi, bersenandung lagu-lagu melayu, membaca puisi dan mendengarkan lagu rock and roll, Mahar adalah sosok anak yang berbakat.
Ide-idenya cemerlang. Ia bisa berbagi ide tersebut dengan teman-temannya. Salah satu idenya saat pertunjukan antar sekolah dasar di Belitung waktu itu membuat sekolah Muhammadiyah menang karena keunikannya.
Memakai kostum dari daun enau dan buah-buahannya. Sangat kontras dengan tim kontestan dari Sekolah Dasar lain yang konvensional. Walaupun ada harga yang harus dibayar dari kemenangan mereka yaitu gatal-gatal sekujur tubuh karena getah dari buah-buahan tersebut.
Kreativitas anak-anak yang ditunjukan sosok Mahar menginspirasi banyak orang terutama para guru untuk mendidik dengan kreatif dan lebih memahami anak.
Tokoh pemeran Mahar kini sudah tidak bersama kita tetapi saya yakin, inspirasinya akan terus mengalir. Semoga semua amalannya diterima di sisiNya. Aaamiin. Angkat topi untuk sosok pemeran Mahar.
Membuat Film Stop Motion
Membuat karya bersama anak di kelaa bisa dilakukan dengan berbagai media. Dari bahan-bahan alamiah adalah pilihan yang sangat menarik sebagaimana terinspirasi dari Pendidikan Waldorf. Tetapi adakalanya kita butuh sesuatu yang lain, yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.
Nah salah satu karya yang bisa dilakukan bersama anak-anak di sekolah atau juga di rumah yaitu membuat video stop motion. Video Stop Motion ini saya dapatkan dari banyak referensi termasuk dari Wahyu Aditya yang sering mengadakan event kreatif termasuk menampung film pendek dengan bentuk stop motion. Seperti namanya, stop artinya berhenti, lalu motion artinya bergerak. Stop difoto lalu gerakan dan foto lagi.
Inilah tips singkat membuat video stop motion:
1. Siapkan alur ceritanya. Tidak usah banyak cukup singkat saja untuk proses awal. Hal ini berhubungan dengan properti yang harus disiapkan. Cerita singkat berarti properti juga sedikit. Kalau sudah lancar sih tak masalah cerita panjang juga.
2. Siapkan properti tokoh-tokohnya. Yang paling praktis, gunakan saja tokoh dalam permainan Lego. Ada beberapa mainan yang mirip lego yang bisa diberdayakah oleh kita. Murah dan variatif.
3. Susun berdasarkan urutan alur cerita kemudian foto satu persatu sampai adegan terakhir. Pengambilan foto bisa sampai 20-30 kali untuk video stop motion sederhanan. Bisa juga sampai ratusan bahkan ribuan kali untuk alur cerita yang panjang.
4. Latar belakang harus disesuaikan dengan alur cerita. Misalnya di pantai gunakan latar seolah-olah berada di pantai.
5. Kalau sudah selesai, satukan semua hal foto tersebut dalam bentuk video. Banyak aplikasi untuk merender video stop motion. Baik di Os atau juga di playstore. Setelah selesai, video stop motion bisa kita nikmati bersama anak-anak di rumah atau di sekolah
Nah demikianlah tips membuat video stop motion yang bisa dijadikan alternatif berkarya.
Kamis, Desember 04, 2014
Setiap Anak Itu Unik
Imagine (www.redorbit.com) |
Kamis, Februari 13, 2014
Cara Tuhan
Cara Tuhan membuat mereka tetap hidup itu dengan banyak cara, saya membaca bagaimana mereka bisa mendapatkan sekoci yang hampir bocor dan mereka harus berjuang agar tidak bocor. Lalu Tuhan mengirimkan suplai makanan dalam bentuk yang tidak disangka-sangka seperti tiba-tiba saja mereka dapati burung laut hinggap di kapal mereka, atau pancing sederhana yang selalu berhasil mendapatkan ikan.
Itu cara Tuhan membuat mereka tetap hidup sampai akhirnya selamat setelah bertemu dengan kapal barang yang lewat.
Ada juga cara Tuhan membuat manusia mati, maksudnya mengakhiri hidup tanpa disadari. Cerita ini ada dalam kisah Christhoper Johnson yang teruang dalam buku ''Into The Wild''.
Diceritakan bahwa dia bisa bertahan hidup di alam terbuka dengan segala keterampilannya, seperti memancing, berburu dan meramu makanan yang tersedia di alam terbuka. Tuhan memang Maha Adil, ketika DIA berkehendak agar mahlukNya tetap hidup, maka akan tetap hidup. Cara ini terlihat dari sekonyong-konyong datang Rusa menghampiri, atau ikan sungai yang mudah didapat.
Tetapi ketika Tuhan berkehendak lain, walaupun sudah sekuat tenaga, kehendak Tuhan akan menang. Diceritakanlah si Christopher ini kelaparan, dia mengambil umbi-umbian, bunga dan buah-buahan. Saya juga aneh ketika mendapati dia mengambil bunga berwarna ungu menyala, saya berpikir dia mau bunuh diri. Dia tidak peduli, dia lapar dan hasil pencarian makanan itu dimasak. Namun yang terjadi kemudian adalah muntah-muntah. Di tengah kesadarannya, dia mengambil buku berisi catatan tentang tumbuhan, dia baru menyadari bahwa makanan yang dia ambil tersebut berpotensi membunuh diri. Dia baru sadar, karena dia membaca buku itu setengah-setengah alias tidak tuntas.
Cara Tuhan yang baru saja saya alami adalah jawaban atas pilihan. Tuhan menjawab saat-saat yang tidak diduga. Benar adanya bahwa ketenangan itu penting, kesunyian malam mampu membawa kedamaian dan juga jawaban. Tuhan punya banyak cara memberi jawaban kepada umatNya. Buka hati, buka mata, buka semuanya dan lepaskan ego, bersiaplah dengan segala kebaikan semesta kepada kita.
Saya melihatnya sebagai cara Tuhan, yah Tuhan selalu memberikan cara-cara yang terbaik bagi umatNYA, tinggal bagaimana kita melihat cara-cara itu dengan kebaikan. Saya percaya bahwa benih kebaikan akan menghasilkan buah kebaikan. Terima kasih Tuhan!