Ruang Sederhana Berbagi

Rabu, Desember 12, 2012

Tanggungjawab Sikap Kritis


Bertanggungjawab adalah sikap baik yang menjadi dasar untuk melakukan sesuatu. Tanggungjawab adalah modal dasar seorang individu bisa dipercaya atau tidak berada dalam tim atau sebagai individu. Menurut saya, tanggungjawab dibagi dalam 3 bentuk, tanggungjawab terhadap diri sendiri, tanggungjawab terhadap orang lain, dan tanggungjawab terhadap Tuhan. Tanggungjawab ketika masalah muncul ataupun ketika masalah itu tidak muncul. Jika masalah muncul maka selesaikan dengan baik, dan jika tidak ada masalah, ciptakan masalah untuk membangun suasana lebih kritis dan dinamis.
Sikap kritis adalah sikap baik yang akan membawa seseorang pada titik penemuan yang baik. Sikap kritis bisa muncul karena ada sesuatu yang harus dipecahkan, dirumuskan, kemudian diimplementasikan dalam bentuk karya atau pemikiran. Sikap kritis yang bertanggungjawab adalah sikap kritis di mana seseorang tidak terjebak dalam kritisisme sempit yang hanya bisa mengkritisi tetapi tidak bisa memberikan solusi yang baik atas hal yang dikritisinya. Unsur yang bisa menjadi pembeda di antara keduanya adalah tanggungjawab, ketika sesuatu dikritisi berarti ada hal penting yang harus menjadi perhatian. Dan ketika perhatian untuk membutuhkan implementasi, dia harus bergerak untuk mengimplementasikannya dalam bentuk apapun.

Share:

2 komentar:

Bening Nurani mengatakan...

kaka ngeblog sejak 2005?!!! -__-

IDEN mengatakan...

Iya, @beningsann. Bahkan jauh sebelum 2005 Kakak sudah ngeblog. Seneng nulis aja :)

Postingan Populer