Sebuah buku dengan judul ” RANGKA ATAP
BAJA RINGAN Untuk Semua”, berisi penjelasan sangat detil tentang Rangka
Atap Baja Ringan antara lain : Struktur, Variasi, Supporting dan
Pekerjaan, Desain, Cara Pemasangan, Perbandingan Kayu dan Baja Ringan
berdasarkan Kriteria Bahan banguan Ekologis dan lain-lain sebagainya.
Berbeda dengan buku-buku teknik lainnya
yang pernah kubaca, buku ini boleh kukatakan buku tehnik nuansa Novel
yang ditulis oleh seorang sastrawan dengan bahasa yang sederhana, santai
dan banyak disisipkan kata-kata mutiara yang begitu inspiratif seperti :
Tidak ada hal hebat yang tercipta dalam sekejap (Epictetus-Filsuf Yunani)
Gagasan bukan sesuatu, tetapi gagasan yang menciptakan sesuatu (Napoleon Hill 1883-1970)
Satu-satunya alasan kenapa ada waktu,
karena segala sesuatu tidak terjadi sekaligus (Albert Einstein. Ilmuwan
Fisika) dan banyak lagi tersisip di setiap bab.
Beberapa praktisi dalam dunia properti memberikan catatan/kesan :
Buku ini ditulis dengan pendekatan
sederhana. Namun didukung oleh data-teknis dan sarat pengalaman
lapangan. Sangat cocok bagi Anda sebagai panduan untuk memilih
produk/kontraktor rangka atap baja ringan (Joyce Soelistiowati-Tabloid
PROPERTI.BIZ)
2 komentar:
Kereen... benar-benar ide yang ter'karya'kan...
saluutzz..
Posting Komentar