Ruang Sederhana Berbagi

Tampilkan postingan dengan label Belajar Menyenangkan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Belajar Menyenangkan. Tampilkan semua postingan

Jumat, Maret 24, 2017

Ini Alasan Kenapa Jalan-Jalan Itu Baik

Jika perkembangan profesi sekarang semakin pesat dan banyak yang tidak terduga sebelumnya, maka traveler menjadi salah satu profesi yang bisa masuk dalam kategori tersebut.
Tidak sedikit yang bangga untuk menuliskan profesinya sebagai traveler. Aktor Nicholas Saputra misalnya, ia dengan bangga menyebut dirinya sebagai fulltime traveler. Lalu Trinity Traveler yang sudah menempelkan traveler dalam namanya. 
Dalam jajaran blogger, travel blogger semakin banyak. Blogger yang mengkhususkan diri pada kegiatan traveling, penjelajahan, dan jalan-jalan lainnya. Kekhususan dalam tema tulisan yang diangkat dalam blognya seringkali menjadi referensi para traveler lainnya sebelum berangkat menuju tempat tujuan baik di dalam negeri atau di luar negeri.
Pendidikan! Ah iya, tidak sedikit juga para traveler yang menjadikan pendidikan sebagai pokok utama perjalanannya. Bukan sekadar jalan-jalan saja tetapi juga membawa misi pendidikan. Sebut saja sebuah akun @1000_guru yang tagline-nya traveling and teaching. Pegiat komunitasnya sudah tersebar banyak di berbagai kota di Indonesia. Ini bentuk alternatif baru membangun kepedulian pendidikan kepada anak muda lewat cara-cara yang fun, menarik, medsos center. Belum ada ukuran berhasil atau tidak tapi untuk sebuah semangat layak untuk diapresiasi.

Jalan-Jalan Untuk Guru
Sebenarnya kalau disebut mendobrak sistem, enggak juga. Jalan-jalan adalah sesuatu yang biasa saja. Sudah dilakukan sejak lama oleh para pegiat pendidikan di jaman dahulu kala. Mereka bepergian ke sebuah daerah untuk mencari ilmu, mendapatkan pengalaman langsung dari guru di daerah yang dimaksud. Misalnya ketika mereka ingin belajar tentang pertanian, langsung menuju tempat pertanian dan belajar langsung selama sekian waktu. Menyelami proses belajar bertani dengan terjun langsung di lapangan. Merasakan keseharian petani kemudian setelah pengalamannya memadai ia akan pulang lalu mengaplikasikan pengalaman belajarnya.
Banyak pengalaman yang menarik selama proses jalan-jalan berlangsung. Proses mengenal diri sendiri, lingkungan baru, dan hal-hal yang bisa membukakan wacana sebelumnya. Terutama jika sudah terkukung oleh paradigma sendiri, jalan-jalan menjadi celah masuk untuk melihat ada yang lain di luar sana. Misalnya metode pendekatan belajar yang baru, ilmu-ilmu baru, dan hal-hal lain yang bisa diaplikasikan di dalam kelasnya. 
Khusus untuk kegiatan bertajuk fieldtrip, outing, study ekskursi, karya wisata, wisata edukasi, dan nama-nama lainnya menjadi sangat positif jika mampu diarahkan dengan baik tidak sekadar kegiatan rutin tahunan menghabiskan anggaran atau lebih parah lagi dijadikan ajang bisnis oleh sekolah untuk menarik uang dari orangtua siswa.
Semangat jalan-jalan guru akan menjadi inspirasi buat anak didiknya ketika ia mampu mengemas kegiatan tersebut sebagai pembelajaran. Siswa menyerap proses yang berlangsung dalam diri gurunya lewat cerita perjalanan yang disampaikan pada waktu-waktu tertentu. 
Selain semangat yang bisa mengalir kepada anak didiknya, jalan-jalan juga membuat semangat bekerja semakin baik. Guru akan terlepas dari rasa bosan, penat, dan stress karena tekanan mengajar dan rutinitas sehari-hari. 
Cerita perjalanan saya ada juga di https://steller.co/idenide

Jalan Jalan Untuk Siswa
Mari kita bedah dari sisi siswa yang turut serta dalam kegiatan yang dirancang oleh gurunya atau secara mandiri atau bersama-sama antara guru dan siswa. 
Dalam sisi pembelajaran, semua kegiatan ke luar ruangan selalu banyak sisi yang menarik untuk dikaji. Terutama mengaitkan teori dan praktik. Yang paling menarik misalnya sains, ilmu kebumian, dan ilmu sosial. 
Ilmu yang berhubungan bumi tentu sangat menarik jika siswa langsung melihat dan merasakan bentuk konkrit teori dalam buku. Misalnya melihat jenis-jenis batuan, fenomena alam, kenampakan alam, dan lain-lain. Antusiasme mereka berbeda ketika mendengarkan teori di dalam kelas dengan melihat langsung. Guru bahkan tidak harus memberikan banyak ceramah, cukup memberikan stimulan sebelumnya kemudian biarkan siswa yang menyerap proses pengalaman tersebut di lapangan. 
Jalan-jalan buat siswa juga menjadi media untuk belajar mengambil jeda dari rutinitas keseharian. Memberikan pengalaman untuk membuat mereka tetap bersemangat menjalani rutinitas. Siswa yang sehari-hari bergiat dengan teks-teks buku pelajaran butuh ruang baru untuk melihat dan merasakan suasana baru yang berbeda dari keseharian yang mereka lalui.
Inspirasi jalan-jalan mulai dari perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi akan menjadi pembelajaran seumur hidup buat mereka terutama ketika mereka harus beradaptasi dengan lingkungan baru, suasana baru, kegiatan baru, dan hal-hal baru lainnya yang kelak akan mereka temukan dalam kehidupan yang akan datang. 
Cerita perjalanan mereka bisa menjadi sebuah hal yang menarik dan menginspirasi jika guru mampu mengemas sebuah perjalanan sebagai pendekatan baru dalam mendidik. Tidak usah jauh dari lingkungan sekolah, di lingkungan terdekatpun, sebagai guru kita bisa mengajak mereka untuk jalan-jalan mengenal lingkungan terdekatnya. Jalan-jalan untuk mengkaji, menganalisis, dan membuat solusi atas masalah yang ditemukan selama jalan-jalan. Dalam proses ini, kita sudah mendekatkan proses pembelajaran dari realitas sosial terdekat dengan anak. 

Temui juga cerita lainnya di https://steller.co/idenide



Share:

Senin, Desember 05, 2016

Pentingnya Mengajarkan Lagu Kebangsaan Di Sekolah

Learning without thinking is useless, but thinking without learning is very dangerous!Sukarno, dalam buku Di Bawah Bendera Revolusi

Lagu-lagu kebangsaan Indonesia menggambarkan semangat, kegigihan, kecintaan, persatuan dan kesatuan, serta kebanggaan sebagai bangsa Indonesia. Mulai dari Lagu Indonesia Raya ciptaan Wage Rudolf Supratman yang selalu dinyanyikan pada saat perayaan hari-hari penting nasional. Lagu Indonesia Raya rutinnya dinyanyikan pada saat upacara bendera. Saya masih ingat saat sekolah, setiap senin adalah upacara bendera. Upacara bendera kata guru saya selain menanamkan kecintaan pada negara Indonesia tetapi juga menanamkan kedisiplinan.
Menumbuhkan semangat kebangsaan lewat lagu kebangsaan 
Kecintaan kepada negara Indonesia karena pada saat upacara bendera selain menyanyikan lagu kebangsaan, juga ikut merenungkan bangsa Indonesia secara umum. Kemudian mendoakan para pahlawan yang sudah gugur pada saat mengheningkan cipta, dan bersemangat dengan bangsa Indonesia saat menyanyikan lagu kebangsaan. Semangat dan harapan ini terus dipupuk dalam diri siswa-siswa yang sedang mengikuti upacara bendera. Mereka benar-benar menyanyikan dengan semangat, lantang, dan kompak. Sementara pengibar bendera mengerek bendera sampai ke ujung tiang yang ada di tengah-tengah lapangan upacara bendera.

Pada saat mengerek bendera sampai ke ujung, ada yang ditunggu-tunggu sebagai bahan candaan. Maklum masih remaja, ketika ada hal menarik untuk ditertawakan langsung menarik perhatian. Saat yang ditunggu tersebut adalah kesesuaian antara akhir lagu kebangsaan dengan sampainya bendera di ujung tiang bendera. Jika terjadi kesesuaian maka bahan candaan hilang dan upacara lancar, sementara jika tidak terdapat kesesuaian maka spontan beberapa orang akan tersenyum bahkan mungkin tertawa. Walau tidak terbahak-bahak tapi peristiwa lucu saat upacara bisa menjadi perbincangan ketika waktu istirahat tiba. Kelucuan-kelucuan yang menarik dikenang sekarang. Bukan karena menertawakan lagu kebangsaan atau upacara benderanya, lebih karena merasa lucu atas tingkah polah remaja.

Semangat Kebangsaan

Lagu kebangsaan yang membuat bersemangat lainnya adalah Hari Merdeka. Kalau menyanyikan lagu ini, rasanya semangat benar-benar berkobar sangat besar. Tambah membesar ketika dinyanyikan serentak dalam jumlah orang yang menyanyikannya banyak. Lagu kebangsaan ini dinyanyikan biasanya pada saat upacara hari kemerdekaan Republik Indonesia yang dilakukan setiap tanggal 17 Agustus. Perhatikan liriknya “Merdeka, sekali merdeka tetap merdeka. Selama hayat dikandung badan!”. Bergetar semangat ini saat lirik tersebut. Inilah saat yang menarik dan bersemangat ketika upacara bendera.

Sementara lagu syahdu yang harus khidmat pada saat lagu kebangsaan yang dinyanyikannya ketika mengheningkan cipta. Ketika menyanyikan lagu ini, rasanya merinding, apalagi pemimpin upacara meminta untuk mendoakan arwah para pahlawan yang sudah gugur. Mendengar kata ‘arwah’ saja rasanya sudah merinding, apalagi ditambah dengan lagu mengheningkan cipta yang syahdu dan senyap. Yah... pada saat dinyanyikan lagu ini, suasana terasa senyap dan hening. Bayangan menjelajah ke para pahlawan yang sudah gugur pada saat berjuang merebut kemerdekaan dan juga berjuang mempertahankan kemerdekaan negara Indonesia.

Di tengah-tengah suasana senyap, sunyi, dan khidmat ini, terselip juga rasa patriotisme yang tinggi. Ada semacam kebanggaan yang muncul saat ketika upacara. Saat-saat mengheningkan cipta adalah saat merenungkan dan bersyukur atas kemerdekaan yang dicapai bangsa Indonesia untuk lepas dari penjajahan bangsa asing. Merenungkan dan mengheningkan diri untuk merasakan lebih dalam peristiwa-peristiwa yang terjadi di masa lalu untuk kebaikan di masa yang akan datang. Pada saat itu pula, ada semacam tuntutan mengisi kemerdekaan dengan segala aktivitas yang berguna bagi bangsa dan negara Indonesia. Patriotisme memang tidak hadir dari slogan-slogan, dia hadir dari perenungan dan tindakan semua bangsa untuk mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur.

Patriotisme

Patriotisme yang muncul dari upacara bendera tentu sangat berbeda dengan patriotisme yang muncul dari teori-teori yang diajarkan di dalam kelas. Teori-teori yang ada dalam pelajaran Pendidikan Moral Pancasila, Pendidikan Sejarah dan Perjuangan Bangsa, dan Pendidikan Kewarganegaraan, hanyalah sebagian kecil usaha yang bisa disampaikan kepada anak didik. Tetapi patriotisme yang hadir dari perenungan yang mendalam saat upacara berbeda, rasanya lebih baik dibandingkan dengan teori-teori saja. Terpenting juga, lagu kebangsaan bisa menumbuhkan kebanggaan dan patriotisme bagi yang menghayatinya.

Setiap lagu kebangsaan memberikan rasa yang berbeda untuk siapa saja yang menyanyikan dengan penghayatan tinggi. Salah satu contoh lainnya adalah lagu kebangsaan berjudul Ibu Kita Kartini. Saat menyanyikan lagu ini, ada rasa yang sangat berbeda dengan lagu kebangsaan lainnya seperti Hari Merdeka dan Indonesia Raya. Dalam lagu Ibu Kita Kartini, ada semacam cita rasa wanita yang kuat dan tegar. Perjuangan Kartini yang memperjuangkan emansipasi wanita di Indonesia sangat fenomenal. Lagu Ibu Kita Kartini adalah sebentuk apresiasi atas jasa pahlawan perempuan yang berani menegakkan emansipasi wanita.

Sementara pada saat menyanyikan lagu syukur, ada segenap rasa syukur yang dipanjatkan pada Tuhan Yang Maha Esa. Kadang ini menjadi saat-saat yang mengharukan, apalagi misalnya dinyanyikan setelah mengikuti pendidikan dasar pecinta alam. Pada saat pelantikan menjadi anggota baru, menyanyikan lagu syukur dengan senandung saja membuat suasana sangat haru bercampur baur dengan kesenangan karena sudah berhasil melewati tahapan berat di Pendidikan Dasar.

Lagu kebangsaan lainnya yang menarik dan memberikan semangat adalah Halo-Halo Bandung. Walaupun hanya berada di Bandung tetapi kekuatan lagu ini sangatlah besar. Halo Halo Bandung adalah lagu penyemangat yang membara dan membakar semangat untuk bergerak maju. Dalam lirik lagu Halo Halo Bandung terkandung semangat besar “mari bung rebut kembali”. Ada semacam pesan untuk berjuang tanpa lelah dalam mengambil kembali Bandung yang sudah dibakar.

Share:

Kamis, April 16, 2015

Ujian Nasional, Enjoy saja!

Ujian Nasional atau disingkat UN adalah hajat tahunan setiap sekolah dimulai dari kementerian pendidikan, dinas pendidikan provinsi, dinas pendidikan kota, dinas pendidikan daerah, rayon, sub rayon, dan sekolah. Sebuah gelaran yang sangat ditunggu-tunggu oleh banyak orang mulai dari orang di pemerintahan sampai rakyat di manapun berada. Menunggu untuk segera menyelesaikannya dan tuntas agar bisa melanjutkan ke SMP buat siswa kelas 6 SD, melanjutkan ke SMA untuk siswa kelas 9 SMP, dan melanjutkan kuliah untuk siswa kelas 12 SMA.

Mari memanjat tebing selepas Ujian Nasional (UN) (iden)
Banyak yang juga ketar-ketir menghadapi UN ini. Ada yang melakukannya dengan cara belajar sungguh-sungguh sampai mati-matian. Ada yang ke dukun, ada yang berdoa bersama, ada yang bakti sosial, dan masih banyak lagi persiapan agar UN bisa dilewati dengan baik, lancar dan hasilnya sangat memuaskan. Tak salah memang, manusia seharusnya demikian, berusaha dan terus berusaha.

Selain ada yang ketar-ketir, ada juga santai sesantai-santainya. Enjoy menghadapi UN dengan tidak bertindak berlebihan. Menganggap UN sebagai sesuatu yang biasa saja. Mengalir seperti air dan tinggal dikerjakan saat pelaksanaannya. Isi di LJK (Lembar Jawab Komputer) dengan tepat dan benar lalu kumpulkan dan beres. Waktunya cuma 3 hari, eh ada Ujian Sekolah, Ya sudah, ujian sekolah juga hadapi dengan santai saja. Enjoy dan nikmati saja prosesnya. Kalau sekarang ada yang Ujian Nasional Online, maka kerjakan dengan baik. Isi sesuai instruksi dengan tepat. Jaringan internet bukan urusan siswa, itu urusan penyelenggara. Buat jaga-jaga, gak apa-apa bawa modem sendiri, pada saat jaringan terganggu, kamu masih bisa menjawab soal UN. Jangan sekali-kali mencari jawaban UN di mesin pencari. Misalnya dengan mengetik "Kunci Jawaban UN 2015". Itu kecurangan luar biasa. Ingat, sesuatu yang curang itu tidak baik.

Anggap saja UN itu sebagai ujian kenaikan menuju jenjang selanjutnya. Bukan satu-satu harga mati untuk kelulusan apalagi menteri Anies Baswedan sudah menetapkan bahwa UN bukan penentu kelulusan. UN hanya bagian dari tantangan untuk diselesaikan agar mendapat hasil yang baik. UN adalah tantangan hidup saat ini buat kelas 6 SD, kelas 9 SMP, dan kelas 12 SMA. Sisanya akan banyak lagi tantangan di depan yang membutuhkan semangat belajar dan semangat pantang menyerah yang akan membutuhkan persiapan dengan baik.



Share:

Kamis, April 09, 2015

LEGO dan Pembelajaran Kreatif

Tak bisa dipungkiri bahwa LEGO sudah menjadi alat pembelajaran yang menyenangkan untuk anak-anak di sekolah. Beberapa sekolah bahkan sudah menjadi LEGO sebagai bagian utuh dalam proses belajarnya. Mulai dari merancang sampai membuat sesuatu yang mengasyikan buat anak-anak.

LEGO dan anak-anak 
Matematika, bisa hadir dengan mudah dipermainan LEGO. Dengan berbagai ukurannya, LEGO memungkinkan guru untuk mengajarkan konsep dasar perkalian, nilai tempat dan nilai angka, dan lain-lain. Dalam seni peran juga LEGO bisa dijadikan sebagai karakter yang menarik untuk anak-anak. Saya sering menjadikan LEGO sebagai bagian utuh dalam proses belajar, baik di rumah ataupun di sekolah.

Untuk kreativitas lanjutannya, LEGO bisa dibuat sebagai film dengan teknik Stop Motion. Beberapa kali saya mencoba walaupun belum sempurna tetapi sudah cukup untuk proyek bersama anak-anak. Misalnya proyek dongeng, proyek kendaraan, dan proyek cerita lainnya.

LEGO bersifat fleksibel yang membuat kita bisa mengkreasikan segala bentuk sesuai keinginan kita. Panduan diawal biasanya hanya sebagai patokan untuk membuat karya bentuk seperti kendaraan, pesawat, dll. Biasanya anak-anak akan suka membongkar ulang setiap mainannya. Jangan khawatir karena LEGO mempunyai kekhasan dalam proses rancang bangunnya. Bisa dibentuk apa saja.
Jadi, ayo buat pembelajaranmu menjadi menyenangkan dengan LEGO.
Di bawah ini adalah cerita tentang sebuah pintu.


Share:

Rabu, Februari 25, 2015

Bermain Congklak

Congklak adalah permainan tradisional yang ada di tiap daerah dengan nama berbeda. Untuk wilayah Jawa Barat, namanya Congklak. Di daerah Jawa Timur, Jawa Tengah, namanya beda lagi, yang ada lagunya cublak cublek suweng.

Congklak
Congklah terdiri dari dua sisi dengan tujuh lubang di satu sisinya. Masing-masing lubang berisi tujuh biji. Dua lubang lagi bernama gunung yang berfungsi sebagai tempat menyimpan biji. Nah dari tujuh lubang ini, berarti ada 49 biji yang harus disediakan dalam satu sisi. Untuk sisi lainnya, sama saja yaitu 49. Satu sisi dimainkan oleh seorang anak yang berhadapan dengan anak yang diajak mainnya. Dua orang berhadap-hadapan untuk bermain. Setelah disepakati bermain, dua orang akan bermain bersama-sama berbarengan sampai ada pihak yang menyimpan di lubang yang kosong. 

Ada banyak strategi memenangi permainan ini. Misalnya dengan menembak, yaitu membiarkan satu kali permainan saja dengan langsung menyimpan biji di tempat kosong yang berhadapan langsung dengan lubang penuh biji di tempat lawan. Strategi selanjutnya adalah membuat selama mungkin permainan sehingga memungkinkan pemain menumpuk banyak biji di gunungnya.

Anak menikmati ini. Mereka bermain sambil diulas perkalian. Karena congklak juga bagian menarik dari sebuah keterampilan matematika, khususnya perkalian dan juga keterampilan dalam memenangi permainan. Ayo dukung permainan tradisional dengan memainkannya lagi.

Share:

Senin, November 17, 2014

Merancang

Salahsatu kegiatan di sekolah yang sering saya lakukan adalah merancang. Apapun yang menarik untuk dirancang. Misalnya kendaraan, pesawat, robot, rumah, lingkungan sekolah ideal, dll. Dalam setiap kegiatan merancang, anak dibebaskan untuk berkreasi seunik dirinya. Tidak ada batasan. Jikapun ada instruksi, itu dilakukan semata-mata membuat patokan agar anak bisa menangkap proses pembelajaran dalam rancangannya.

Setiap pelajaran bisa dipadupadankan dalam proses merancang ini. Istilah kerennya bisa diintegrasikan. Misalnya saat belajar tentang sifat bahan, anak bisa merancang dengan jenis bahan yang sudah mereka ketahui sebelumnya. Anak mengukur berdasarkan imajinasinya. Setelah itu, saat memasuki materi energi dan sumber energi, anak bisa memadukan pengetahuannya tentang energi ke dalam rancangannya. 

Pengetahuan-pengetahuan dasarnya harus diperkuat dalam diri anak-anak. Selanjutnya proses merancang akan semakin menguatkan lagi tentang keterkaitan satu ilmu dengan ilmu pengetahuan lainnya.

Proses kreatif dan imajinasi juga akan semakin terasah dalam diri anak-anak. Mereka akan terbiasa krearif dalam mengolah rancangannya. Misalnya dengan warna-warni yang lebih ekspresif.  Begitu juga penambahan fungsi lain pada setiap rancangannya.

Senang rasanya saat ada anak yang kemudian menjadikan proses rancangannya tidak terpatok pada pelajaran saja atau pada instruksi saja. Ia melakukannya murni karena insiatif sendiri untuk mengimajinasikan sesuatu yang ada dalam pikirannya.

Jadi, ajak terus anak-anak untuk merancang apapun yang ada di dalam pikirannya. Imajinasi yang terasah sejak kecil mampu membuat anak kreatif dikemudian hari. 

Share:

Kamis, September 25, 2014

Merindu Sawah dan Ladang

Sudah lebih dari sebulan saya bergiat di sebuah sawah dan ladang. Sawahnya sekarang menguning. Ada butir-butir biji yang menggelayut dibatang padi. Ada kebahagian yang terpancar dari wajah penggarap lahan.
Setiap hari, sawah dipelihara dengan penuh perhatian. Diberi air secukupnya serta diberi asupan vitamin dari kompos yang ada. Tidak ada pupuk kimia disini. Semuanya organik karena tahu bahwa pupuk organik itu sangat baik. Sementara pupuk kimia lebih banyak negatifnya daripada keuntungan positif terutama untuk kehidupan sekitar dan pertanian jangka panjang. Misalnya ketergantungan tanah pada pupuk kimia, tanah menjadi kering, dan masih banyak lagi dampak negatif pupuk kimia.
Tali dibentangkan dari satu sudut ke sudut lainnya untuk mengusir burung pipit dan ayam yang memakan biji-biji padi. Kaleng bekas kue disimpan diujung tali. Kelontrang-kelontrang! Demikian bunyi kaleng tersebut.
Di bagian atas, ladang yang ditanami berbagai sayuran sudah menunggu digarap lagi. Pakcoy baru saja dipanen. Kini giliran kacang panjang. Petak-petak di ladang yang tanahnya gembur itu sangat menanti setiap ayunan cangkul. Setiap ayunan seolah membawa doa dan harapan agar sayuran tumbuh dengan baik.
Sesiangan sampai pukul 11.00 saya berada di ladang tersebut. Saya membantu mang Akim mencangkul ladang. Ada kesenangan dan keasyikan yang saya rasakan ketika mencangkul. Seperti merindu sawah dan ladang yang dulu pernah saya cangkul.
Share:

Kamis, Juni 05, 2014

Terbebas Dari Pikiran Buruk

"Segalanya ada mantera-manteranya, harus terbebas dari segala pikiran buruk" (Nyungsang Bungo). 
Terlambat lebih baik daripada tidak sama sekali, tepat untuk menggambarkan catatan ini. Film Sokola-nya sendiri sudah tidak diputar lagi di bioskop tapi ada satu hal menarik dalam ingatan saya yaitu kata-kata Nyungsang Bungo yang saya tulis di atas. ""Segalanya ada mantera-manteranya, harus terbebas dari segala pikiran buruk" kata Nyungsang Bungo kepada bu guru saat menjelaskan sebuah prosesi adat memanjat pohon besar.
Mari Jaga dan Pelihara Pohon ( 5 Juni)
Sebuah pohon yang besar, memiliki makna yang besar untuk kehidupan. Dulu dan sekarang, pohon adalah bagian penting yang menopang hidupnya jutaan mahluk hidup. Oksigen dihasilkan oleh sebuah pohon lewat proses fotosintesis. Masyarakat adat sangat patuh dan menghormati pohon. Terlepas dari masalah kepercayaan, sebuah pohon mengandung banyak makna buat masyarakat adat. Dalam film Sokola digambarkan pohon itu tempat sumber makanan, tempat lebah bersarang, dll.
Jangan lupakan mantera-manteranya, seperti kata Nyungsang Bungo. Mungkin saja kita melupakan hal ini, melupakan sebuah pranata yang akan melancarkan setiap tindakan sehingga terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Dilupakan atau terlupakan, sama saja. Padahal, tata krama dan sopan santun dalam memperlakukan alam ini sangat penting.
Hari Lingkungan Hidup yang biasa jatuh pada tanggal 5 Juni, akan menjadi bermakna jika semua orang sadar dan bisa memperlakukan setiap kehidupan dengan sopan santun dan tata krama yang baik. Menghormati pohon yang sudah mendukung kehidupan. 5 Juni bukan sekedar seremoni tahunan, menanam tetapi tidak merawatnya. Menanam lalu merawatnya adalah tindakan bijaksana untuk kehidupan dengan tanpa melupakan sikap hormat pada alam yang sudah ada sejak dahulu.
Pesan Nyungsang Bungo yang terpenting lagi adalah harus terbebas dari segala pikiran buruk. Ayoo.. masih punya pikiran buruk, hilangkan! Kerusakan alam bisa saja terjadi karena pikiran buruk manusianya. Ada juga yang menyebutkan salah satu parameter kebaikan manusia yang ada di alam ini dengan alam sekitarnya. Kalau sungainya bersih, maka orang-orangnya juga bersih dan pikirannya bersih. Sebaliknya kalau sungainya tercemar, kotor, dan berbau, mungkin orang-orang di sekitarnya juga mempunyai pikiran kotor, tercemar, dan bau. Mari merefleksikan diri di 5 Juni ini.
Share:

Minggu, November 17, 2013

Bermain Kelereng

Enam orang anak bermain di lapangan tanah dekat rumah mereka. Lapangan yang berukuran sekitar 6 x 3 itu cukup untuk bermain kelereng. Permainan yang mereka biasa lakukan selepas sekolah.
Bersama-sama membuat jarak lempar terlebih dahulu. Setelah cukup, jarak yang sudah disepakati kemudian diberi garis penanda. Selanjutnya adalah membuat lingkaran tepat di tengah-tengah sebagai kalang atau tempat menaruh kelereng sesuai kesepakatan. Misalnya menaruh masing-masing dua kelereng. Jika ada enam pemain, maka terkumpul dua belas kelereng di kalang tersebut. Pemenang berhak mengambil semua kelereng yang ada di kalang.



Seorang dari mereka kemudian melemparkan kelerengnya. Diikuti giliran orang kedua, ketiga, dst sampai habis dan kembali ke giliran awal. Mereka bermain dengan senang. Sesekali terdengar seorang bersuara keras memberi ketegasan. Misalnya ia merasa ada temannya yang bermain curang. Teman lainnya kemudian membela atau juga sama-sama mengatakan curang. Jika ia merasa tidak bermain curang, ia akan bertahan untuk mengatakan bahwa ia tidak bertindak curang.

Walau demikian, permainan terus berjalan. Kadang sambil menggerutu, mereka tetap melanjutkan permainan. Mereka merasakan kesenangan saat berhasil menuntaskan permainan. Bagi yang memenangi permainan, ia akan terus bersemangat bermain. Bagi mereka yang kalah, mereka juga tetap bersemangat untuk memenangi dan mengambil kembali kelereng yang sudah ada di tangan pemenang. Tentu saja lewat permainan lagi.

Keenam anak yang bermain kelereng itu tak terganggu kehadiran orang dewasa yang lewat. Mereka bergembira bersama. Dan yang terutama menarik adalah mereka belajar lewat permainan!
Share:

Postingan Populer